SEAQIL Tingkatkan Kecerdasan Adversity Quotient SDM Melalui Kegiatan Mancakrida

Yogyakarta — SEAMEO QITEP in Language (SEAQIL) menyelenggarakan kegiatan Mancakrida Peningkatan Kecerdasan Adversity Quotient staf. Sejumlah 23 Sumber Daya Manusia (SDM) SEAQIL, 2 mahasiswa MSIB, bersama dengan perwakilan dari Universitas Pendidikan Indonesia dan Universitas Negeri Yogyakarta mengikuti kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 6 s.d. 9 Mei 2024 secara luring di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kompetensi SDM dalam ekspresi pendapat, adaptasi, kepemimpinan, komunikasi, serta mengembangkan potensi jasmani, emosional, dan spiritual untuk mendukung lingkungan kerja adaptif dan tim kerja dinamis. Selain itu, pelatihan ini juga bertujuan menghasilkan SDM yang proaktif, optimis, memahami orang lain, bersinergi, dan senantiasa berusaha untuk menjadi lebih baik, mengikuti konsep yang dijelaskan oleh Stephen R Covey dalam "The Seven Habits of Highly Effective People".

Dalam sambutannya, Deputi Direktur SEAQIL, Dr. Misbah Fikrianto, MM. M.Si. M.Pd, menyampaikan bahwa peningkatan kompetensi SDM dalam rangka adversity question ini merupakan sebuah kegiatan yang penting. Ditengah kondisi daya saing bangsa dan tantangan global yang tinggi, maka peningkatan produktifitas kerja profesional perlu untuk ditingkatkan. Tantangan dan daya saing menjadi salah satu hal yang kita hadapi, maka kegiatan mancakrida terus menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dari komitmen kita untuk meningkatkan kualitas institusional dan kualitas personal. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah permainan antar tim yang aktif dan menyenangkan. Selain pemberian materi terkait dengan pengembangan SDM, kegiatan ini juga diisi dengan bermacam permainan yang membangun kerja sama tim dan kunjungan budaya sehingga kegiatan ini melibatkan peserta secara kolaboratif dan terpadu.

Melalui kegiatan ini, diharapkan SDM SEAQIL mampu meningkatkan kecerdasan Adversity Quotient mereka yang meliputi tiga bidang ilmu yang berbeda yaitu Psikologi kognitif, Psychoneuroimmunologi, dan Neurophisiology.

(Penulis: Varel Dava Chrisna WPP, Mikha Raymond Laoh; Editor: Qisty Meisya N, M. Masrur Ridwan)

×